Source:google.com |
Banyak di luar sana yang bahkan untuk makan saja susah,
untuk sekolah tak mampu, tempat tinggal saja tak punya.
Disini kau bisa makan
sekenyangnya,
Kau bisa istirahat dengan tenangnya,
bisa belajar tanpa harus
memeras peluh dan bersusah payah seperti mereka.
Mereka yang aku pun tak tahu
siapa, mereka yang tersebar entah dimana saja.
Mereka yang sehari-harinya harus
mengucurkan keringatnya.
Sedang engkau?
Bermalas-malasan saja kerjanya.
Tugas
belum lagi kau selesaikan.
Menulis sering tak pernah kau rampungkan.
Bekerja
seringkali mengeluh susah susah dan susah.
Cobalah sejenak kau bayangkan kau
ada di posisi mereka.
Kau mungkin akan memimpikan dirimu seperti sekarang ini.
Nah...itulah yang harus kau sadari.
Kau termasuk orang-orang yang beruntung.
So...bersyukurlah...dan coba sisihkan sebagian rizkimu untuk mereka yang tak
mampu.
Jangan malas untuk terus berkarya.
Jangan bosan untuk terus belajar.
Ilmu dunia dan ilmu akhirat yang utama.
Jangan pernah malas. Ingat itu...
Jika
malas menyerangmu.
Ingatlah mereka yang bahkan untuk tersenyum saja susah.
Ingatlah...syukuri semua ini dengan menggunakannya dengan benar.
Dengan
memaksimalkannya dengan optimal.
Jangan jadi generasi muda yang kerjaannya
hanya galau galau dan galau.
Yang kerjanya online on facebook atau twitter.
Yang tak perduli dengan keadaan sekitar.
Yang tak pernah mau untuk sedikit
mengulurkan tangan kepada mereka yang membutuhkan.
Jadilah generasi muda yang tangguh, yang peduli sesama, peduli agama, peduli keluarga dan bangsa...
Go ahead....
#jejak_hati
0 komentar:
Posting Komentar