source : google.com |
Satu kisah diceritakan, 3 orang
pemuda berjalan menyusuri tebing. Mereka bermaksud untuk pergi ke suatu tempat
yang letaknya ada di balik tebing itu. Untuk mencapai tujuannya mereka harus
melewati sebuah gua, tepat di tengah gua tiba-tiba terdengar suara batu runtuh
dan seketika jalan di depan mereka pun tertutup bebatuan dan perjalanan pun tak
dapat dilanjutkan. Salah satu dari mereka berkata, kita harus berdoa kepada
Allah agar Allah membukakan batu ini, berdoalah dengan amalan yang menurut kita
paling mulia yang pernah kita lakukan.
1. Orang pertama berdoa, ya Allah saya adalah pemerah susu, dan saya mempunyai dua orang tua yang sudah renta. Setiap pulang memerah susu saya sediakan susu untuk mereka berdua. Saat itu saya pulang dan mereka masih tertidur, sedangkan anak dan istri saya ingin meminum susu juga, saya memberikan susu kepada istri dan anak saya setelah memberikan kepada kedua orang tua saya setelah mereka bangun. Jika saya melakukan itu karena ridoMu. Semoga Engkau membukakan batu ini untukku. batu akhirnya terbuka 1/3 bagian.
2. Orang kedua berdoa. Saya tertarik kepada seorang perempuan dan saya memintanya untuk menyerahkan tubuhnya pada saya. Namun wanita itu menolak. Sampai suatu saat wanita itu datang untuk meminjam uang 100 dinar. Saya berikan. Hingga saya menagihnya dengan meminta wanita itu melayani saya kembali , wanita itu berkata “Takutlah kamu kepada Allah, jika kamu menginginkan tubuhku maka nikahilah aku”. Sayapun mundur . Jika mundurnya saya karena mengharapkan ridhomu ya rabb,takut kepadaMu,, bukalah batu ini. Batu pun terbuka 2/3 bagian kembali.
3. Orang ketiga berdoa. Ada seorang buruh bekerja padaku. Aku memberikan upah sekantung jagung. Tapi buruh itu tidak menerimanya. Aku akhirnya menanam jagung itu dan beberapa bulan saya bisa memanen hasilnya. Hasil panen saya belikan sapi. Suatu saat buruh itu meminta hak sekantung jagungnya tersebut. Saya kemudian memberikannya sapi. Si buruh kaget dan berkata “Engkau hendak bercanda denganku atau mempermainkanku?” saya pun bercerita bahwa sekantung jagung itu tlah ditanam dan hasilnya saya belikan sapi. Sapi itu akhirnya dibawa oleh si buruh. Jika itu saya lakukan hanya karena mengharapkan ridhoMu, maka bukalah batu ini ya Allah...
Batu akhirnya
terbuka seutuhnya. Itulah kekuatan doa. Jika kita menginginkan sesuatu, apapun
itu maka berdoalah kepada Allah. Karena semua hal tidak ada yang tidak mungkin
jika tangan Allah telah mengulurkannya.
#Ref : kisah dari
radio RAS FM Jakarta
0 komentar:
Posting Komentar