Minggu, 04 Desember 2011

Pecahkan saja biar selese!


Stressssssss!!!

Banyak masalah? 

Tentu saja. Tiap manusia bernyawa pasti mempunyai masalah. Kalau ada seseorang yang mengatakan dia tak punya masalah berarti “Dia yang bermasalah!”

Terkadang setiap kepala merasa dirinya yang paling sengsara. Seakan-akan dirinyalah satu-satunya orang yang paling banyak memiliki permasalahan hidup. Sampai muncul kata-kata, “Ah, kamu masalahnya sih itu aja, aku nih banyak banget masalah!” Kebanyakan manusia merasakan hal itu, tak terkecuali yang menulis artikel ini, hehe. Pernah selintas terpikir “Kalau saja aku jadi dia, pasti ku takkan punya banyak masalah.” Contoh kecil,
Seorang programmer yang sedang pusing memikirkan coddingannya terkadang terlintas dalam benaknya “Kalau aja aku jadi guru, pasti ga akan gini…” Yah….itulah pikiran orang yang sedang kalut dan boring dengan masalahnya. Pasti ada saja seribu satu alasan untuk berlari dari semuanya dan berandai-andai semuanya berakhir dengan sendirinya. Kayak  Cinderella ajah…hoh!

Ayolah! Hidup kita ya saat ini. Apapun kita saat ini ya itulah yang harus dijalani. Ada saatnya untuk nanti berevolusi, tapi untuk saat ini jalanilah semua yang sedang kau hadapi. Jika kita mempunyai masalah yang besar, bahkan sangad! Tak ada jalan lain kecuali kita selesaikan sendiri semua masalah itu. bantuan orang lain hanyalah sekedar bumbu, dan pastinya selesai atau tidaknya masalah adalah tergantung dari diri kita sendiri. Untuk langkah awal yang mampu kita lakukan adalah melihat masalah. Seberapa besar masalah itu. Ada berapa masalah itu? Daftarlah! Tulislah dalam kertas. Jika sudah sekarang kau tahu apa saja dan seberapa besar masalahmu. Sekarang lihat satu masalah yang paling prioritas untuk secepatnya diselesaikan. Lihat dan rinci detail dari masalah itu. Ketika kau sudah tahu detailnya, cobalah focus pada satu detailnya. Fokuslah pada itu dan selesaikan. Pada intinya aku menuntunmu untuk memecah masalah besar menjadi bagian-bagian kecil. Pecahlah saja biar cepet selesai! Selesaikan satu per satu hal yang kecil-kecil itu. maka masalah besar akan terpecahkan! Mungkin jika hanya dibaca saja “Ah, teori!”. Tapi ketika kamu melaksanakannya benar-benar, dengan sabar. Itu langkahmu menuju kedewasaan. Memandang masalah bukan dari besarnya dan hanya mengeluhkannya saja. Tapi melihat masalah sedetail-detailnya dan menyelesaikannya per tahap. Masalah akan terlihat lebih kecil.

Kita hanya manusia. Hanya mampu tuk berusaha menyelesaikan apa yang menjadi masalah kita. Pada akhirnya, semua harus dikembalikan padaNya. Tawakal kepadaNya. Berdoa agar Allah menolong kita. Intinya, tetaplah berusaha melakukan terbaik dalam hidup. Ingat! Tujuan awal Allah menciptakan kita. Kita ibadah padaNya. Allah tak masalah dengan ketakwaan kita, Ia tak untung ataupun rugi jika kita beribadah atau tidak kepadaNya. Tapi kitalah yang harus berpikir! Kita yang rugi ketika kita tak menuruti perintahNya dan menjauhi laranganNya. 

Tapi Allah selalu menyertai kita. Jika kita berdoa. Sekalipun masalah sebesar gunung, atau setinggi langit bagi kita, tapi tidak bagi Allah. Semuanya mudah bagi Allah…

Keep Fighting!
^.^

0 komentar:

Posting Komentar

 
;